Detail Berita

PERESMIAN DAN SERAH TERIMA RUANG KELAS BARU KB TUNAS HARAPAN DI KAPANEWON PONJONG Kam, 26 Nov 20

PONJONG - Bahron Rasyid, S.Pd. MM selaku Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Gunungkidul beserta jajarannya menghadiri Peresmian dan Serah Terima Ruang Kelas Baru KB Tunas Harapan di Kapanewon Ponjong. KB Tunas Harapan telah melaksanakan penyelesaian pekerjaan berupa Ruang Kelas Baru sesuai dengan Juknis Bantuan Ruang Kelas Baru Tahun 2020.

Bahron Rasyid, S.Pd. MM secara langsung meresmikan gedung sekaligus memberikan sambutan dan pengarahan. Dalam sambutannya Bahron Rasyid mengucapkan terima kasih kepada masyarakat sekitar, tokoh masyarakat dan semua warga KB Tunas Harapan atas dukungannya sehingga pembangunan ruang kelas baru dapat berjalan dengan lancar.

‘’Pembangunan Ruang Kelas Baru ini merupakan ikhtiar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada anak-anak sehingga proses pembelajaran lebih nyaman , dan menjamin terpenuhinya pengembangan anak didik secara maksimal.’’ Kata Bahron, Jumat (20/11/2020).

Bahron Rasyid, S.Pd.MM berharap setelah ini gedung bisa segera dimanfaatkan dan dokumen-dokumen laporan untuk dipersiapkan serta kewajiban-kewajiban seperti keuangan segera ditunaikan.

Adapun rencana penggunaan ruang kelas baru ini adalah untuk pelaksanaan pembelajaran 2 sentra yaitu sentra seni dan budaya serta sentra persiapan dengan menggunakan bahan losepart untuk Pengembangan pembelajaran abad 21 yang meliputi literasi, numerasi, pengembangan karakter, keterampilan 4 C (komunikasi, kolaborasi, kreatif dan inovatif, berpikir kritis) serta C5 kemampuan mengevaluasi dan C6 kemampuan mengkreasikan.